Senin, September 08, 2008

Tandai Koper Haji


Salah satu kelengkapan penting bagi jamaah Haji adalah Koper pakaian. Koper jamaah haji Indonesia dibagikan melalui Bank tempat kita membayarkan ONH (Ongkos Naik Haji) bersamaan dengan tas jinjing dan tas paspor. Bentuk dan warna koper, tas jinjing dan tas paspor sama untuk seluruh jamaah haji Indonesia. Foto di atas adalah salah satu contoh koper dan penandaan yang kami buat untuk membedakan koper regu kita dengan koper regu/rombongan lain.


Dengan penandaan block cat warna merah tersebut akan membantu kita untuk mencari dengan cepat saat pembongkaran koper, baik saat di embarkasi, di Jedah, Madinah maupun Makkah. Sabuk warna orange kami peroleh dari yayasan tempat kami bergabung (Yayasan Multazam, pimpinan H. Qomaruddin), sabuk selain berguna sebagai tanda juga sebagai pengaman koper karena sejak tahun 2007 pihak Garuda melarang jamaah menggunakan jaring nilon sebagai pengaman koper dan melarang jamaah membawa bagasi selain 3 tas tersebut di atas. Alasan pastinya untuk menghindari menggelembungnya koper/beranaknya koper saat kepulangan ke Tanah Air. Tanda dari Departemen Agama biasanya dalam bentuk pita yang dibedakan antar rombongan dalam satu kloter. Ada berbagai tanda yang dibuat, di bawah ini salah satu contoh penandaan koper dari regu lain


Berikut foto tas paspor dan tas jinjing, tas warna merah adalah tas jinjing pembagian dari Yayasan Multazam tempat Saya Manasik Haji. Tas warna merah ini ternyata sangat praktis dan bermanfaat disamping diperbolehkan oleh Pihak Garuda. Saya memanfaatkan Tas ini untuk tempat Al-Qur'an, Buku Doa, Sajadah, Sandal dan Air Aqua sedang di kanan/kirinya.




Tidak ada komentar: